Trans Kutaraja Resmi Beroperasi

?????????????????????????????????????????????????????????

Senin pagi (4/4/2016) bertempat di halaman Kantor Balai Kota, Walikota Banda Aceh Illiza Sa’aduddin Djamal secara resmi meluncurkan pengoperasian Bus Trans Kutaraja. Peluncuran tersebut disaksikan oleh para pejabat dan seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Banda Aceh, karena saat peluncuran tersebut bertepatan dengan pelaksanaan Apel Gabungan Awal Bulanan.

Rencananya Pemerintah Kota Banda Aceh akan mengoperasikan sebanyak 32 unit bus bantuan dari Kementerian Perhubungan Republik Indonesia. Angkutan massal Trans Kutaraja ini akan melayani transportasi umum di Banda Aceh dan Aceh Besar. Ada dua koridor yang akan dilalui Trans Kutaraja nantinya yakni pusat Kota Banda Aceh-Darussalam dan Pusat Kota-Bandar Udara Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar.

Ritasari Puji Astuti, AP, Inspektur pada Inspektorat Kota Banda Aceh, yang turut hadir pada saat pelucuran tersebut, mengatakan “dengan beroperasinya angkutan massal Trans Kutaraja ini diharapkan dapat menyahuti kebutuhan masyarakat Kota Banda Aceh terhadap jasa angkutan yang murah, mudah dan modern. Kita mendukung sepenuhnya segala upaya Pemerintah Kota Banda Aceh yang menyentuh langsung dengan kebutuhan dasar masyarakat.”

“Mengingat situasi dan kondisi lalu lintas kenderaan pribadi di Kota Banda Aceh saat ini yang semakin padat, dengan hadirnya Bus Trans Kutaraja tersebut akan menjadi solusi alternatif untuk mengurangi kemacetan, ketika masyarakat memanfaatkan secara optimal keberadaan bus tersebut untuk mendukung kelancaran aktivitas dan rutinitasnya sehari-hari,”pungkas Inspektur Ritasari Puji Astuti, AP. (Publikasi Inspektorat | 040416)